Next Post

Operasi Densus 88 di Cirebon Berlanjut, Satu Orang Terduga Teroris Kembali Diamankan

20191015-Penangkapan Densus 88 Antiteror Cirebon Juan 1

 

CIREBON –

Setelah menangkap 3 orang terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) di Cirebon. Densus 88 Antiteror Mabes Polri kembali menangkap satu orang terduga jaringan JAD lainnya di kawasan Kanggraksan, Kota Cirebon.

Pria berinisial S ditangkap Densus 88 tanpa perlawanan berikut satu unit sepeda motor yang digunakannya sebagai barang bukti.

Setelah itu, petugas bergerak cepat melakukan penggeledahan di dua lokasi yang terindikasi berhubungan dengan S, termasuk salah satu rumah napiter yang belakangan kerap berkomunikasi dengan S.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Roland Ronaldy mengatakan, dari dua rumah yang digeledah petugas tidak menemukan barang bukti apapun. “Setelah dilakukan penggeledahan, kami belum menemukan barang bukti,” katanya, Selasa (15/20/2019).

Rumah pertama adalah kediaman S di Kelurahan Kasepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon. Sedangkan rumah kedua merupakan kediaman rekan S di Kelurahan Sunyaragi, Kecamatan Kesambi yang tengah menjalani hukuman.

“Setelah kami berkomunikasi dengan orang tua S, yang bersangkutan sering berkomunikasi dengan napiter yang saat ini sudah dilakukan penahanan. Lalu kami melakukan penggeledahan rumah tersebut di Kelurahan Sunyaragi, hasilnya juga sama,” ujarnya.

Pihaknya belum dapat memastikan hubunganya dengan beberapa aksi radikalisme di Indonesia karena, S maaih dalam proses pendalaman tim Densus 88. “Kami belum tahu perannya seperti apa. Tapi, dia termasuk jaringan JAD dan masih ada kaitannya dengan yang sudah ditangkap kemarin,” ungkapnya. (Juan)

 

 

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News