Next Post

Safari Ramadhan di Majalengka, Wagub Jabar Ajak Warga Pelihara Persatuan Pascapemilu 2019

20190514-Wagub Uu Safari Ramadhan (1)

 

MAJALENGKA –

Setelah menyambangi Kota/Kabupaten Sukabumi sehari sebelumnya, giliran Kabupaten Majalengka yang dikunjungi Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum dalam rangkaian kegiatan Safari Ramadhan 1440 H/2019.

Seperti di kota/kabupaten lainnya, di Majalengka Wagub Uu juga membagikan santunan kepada anak yatim serta santri Pondok Pesantren Salafi dan DKM masjid dalam kegiatan Safari Ramadhan yang dipusatkan di Masjid Agung Al Imam Majalengka, Selasa (14/5/2019).

Dalam sambutannya, Wagub Uu menyatakan, Jawa Barat harus Juara Lahir Batin sesuai visi misi pemerintahannya bersama Gubernur Ridwan Kamil. Hal itu, kata Wagub Uu, bisa terwujud dengan cara-cara inovatif, kolaboratif, serta berbasis digital.

Jabar, dikatakan Uu, ingin juara tidak hanya di Indonesia tapi juara di level International. Hal ini mengingat potensi Jawa Barat sangat mumpuni baik dari segi SDM maupun SDA. Jabar hanya tertinggal sedikit dalam bidang mu’amalah, kedepan seiring dengan visi Jabar Juara Lahir Bathin harus juara baik di bidang muamalah dan siyasah.

“Kampus-kampus besar berdiri dan melahirkan cendikiawan dan profesor-profesor yang tersohor,” ungkapnya.

Pihaknya meminta agar antara Pemprov Jawa Barat dan pemerintah kota maupun kabupaten menjalin kerja sama yang baik dalam mewujudkan Jawa Barat Juara Lahir Bathin. Wagub Uu pun tak lupa mengingatkan semuanya untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, terutama pascapenyelenggaraan Pemilu 2019.

“Kalau kemarin berbeda pilihan, berbeda kubu, saat ini saatnya untuk bersatu lagi. Tidak ada islam tanpa kekuatan, tidak ada kekuatan tanpa kebersamaan, tidak ada kebersamaan tanpa kepemimpinan dan tidak ada kepemimpinan tanpa ketaatan,” ungkapnya.

“Jadi patuhilah para pemimpin karena mereka merupakan wakil-wakil kita di dunia. Memang, membuat barisan masyarakat membuat barisan masyarakat dengan satu komando itu sulit,” ujar Wagub Uu menambahkan.

Di tempat yang sama, Bupati Majalengka Karna Sobahi yang ditemani Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana mengucapkan selamat datang di kabupaten Majalengka serta yang sejuk aman dan kondusif dengan masyarakatnya yang ramah. (Oki)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News