Next Post

7 Langkah dalam Membuat Film Amatir

film 4

 

Pembuatan film merupakan kegiatan yang cukup kompleks sehingga membutuhkan persiapan dari skenario sampai proses editingnya. Apalagi kalau masih amatir, tentu saja membutuhkan cara membuat film amatir supaya hasilnya lebih maksimal.

Jadi, meskipun dengan peralatan yang terbatas film amatir yang Anda buat terlihat profesional. Bagaimana langkah-langkah cara membuat film amatir yang benar?

Inilah Tahapan dalam Pembuatan Film Amatir

Tentu saja, Anda sudah penasaran bukan dengan tahapan dan pembuatan film amatir yang mudah dari kami ini? Kalau iya, cermati ulasan tiap langkah-langkahnya dibawah ini.

 

1. Riset Materi

Tentu saja langkah pertama yang perlu Anda lakukan untuk membuat film adalah dengan riset materi terlebih dahulu. Pastikan kalau ingin membuat film bukan genre fantasi, ceritanya masuk akal dan sesuai dengan norma-norma yang berlaku di masyarakat.

Selain itu, kalau ingin mengekspos budaya suatu daerah pastikan Anda mendapatkan informasi secara detail mengenai kekayaan budaya yang dimilikinya. Upaya ini tentu saja agar film yang akan dirilis nanti diterima oleh masyarakat. Apalagi misalnya untuk kebutuhan konten di YouTube. Pastinya harus yang mengundang subscriber bukan?

2. Membuat Draft Cerita dan Skenario

Bisa dikatakan membuat draft cerita dan skenario merupakan tahap inti sekaligus intens dari pembuatan sebuah film. Pastikan pembuatan draf dimulai dengan mencurahkan segala tidak sekaligus alur cerita berupa peta konsep maupun susunan tertentu. Intinya yang nantinya dapat mempermudah Anda dalam pembuatan film.

Selain itu, dalam membuat drafnya, temukan garis besarnya yang nantinya sangat mengelola draft cerita. Sementara untuk pembuatan skenarionya alur pembicaraannya sesuai dengan draft cerita yang sudah dibuat dan tidak keluar dari hasil riset materi yang sudah dilakukan.

3. Menyiapkan Peralatan

Membuat video amatir Anda tidak perlu menyiapkan peralatan shooting profesional. Cukup dengan menggunakan smartphone iPhone 13 saja video film amatir Anda akan terlihat sangat sempurna. Anda bisa mendapatkan produk ini secara online di marketplace Blibli dengan berbagai promo menarik dari marketplace tersebut.

Keunggulan iPhone 13 di antaranya menghadirkan sensor kamera belakang dengan posisi letak diagonal atau miring dua buah. Kameranya tersebut didukung dengan resolusi 12 MP untuk lensa wide dan 12 MP Ultra wide. Ditambah lagi dengan sensor shift OIS yang dapat menghasilkan kualitas rekaman video terbaik.

Hasil gambar yang akan tampil dalam video rekaman melalui iPhone 13 ini HDR dengan Dolby Vision dengan tingkatan 60 fps. Selain itu, didukung juga dengan mode potret malam dengan teknologi LiDAR cocok sekali bagi Anda yang ingin mengambil video film di malam hari. Kualitas video 4K Dolby Vision akan Anda dapatkan dengan smartphone iPhone 13 ini. Keren kan?

4. Pilih Sutradara

Langkah berikutnya yang harus Anda lakukan untuk pembuatan film amatir adalah memilih sutradara. Pastikan orang yang Anda pilih memang sudah pengalaman dalam menyutradarai sebuah film.

Setidaknya sutradara dapat mengatur jalan cerita sesuai dengan skenarionya sekaligus pengambilan angle yang bagus dalam setiap putaran video film. Tujuannya, agar hasil film tidak hanya jalan ceritanya yang bagus tetapi juga dari aspek seninya.

5. Cari Tempat Pengambilan Film

Cara membuat film amatir berikutnya yaitu mencari tempat pengambilan film yang tepat. Kami sarankan untuk memilih lokasi sesuai dengan tempat nyata dari yang terkonsep dalam cerita.

Tips pemilihan tempat ini agar tidak menyulitkan Anda untuk menyeting lokasi. Apabila terlalu lama mengatur lokasi agar terlihat seperti tempat nyatanya akan banyak menghabiskan waktu dalam pembuatan film amatir yang Anda lakukan.

6. Ambil Gambar untuk Film dari Beberapa Sudut

Supaya hasil film amatir Anda terlihat seperti film profesional, pastikan Anda mengambil gambar untuk film dari beberapa sudut. Sebab, akan membuat hasil videonya lebih menarik dan mempermudah proses editing juga karena memberikan beberapa pilihan.

Dilihat dari aturan umumnya pembuatan film profesional, diambil pada jarak jauh, menengah dan dekat dalam suatu adegan dari setiap elemen pentingnya. Cara pengambilan rekaman video ini sangat perlu diikuti bagi para pembuat film amatir untuk kebutuhan konten maupun lainnya.

7. Lakukan Pengeditan Film

Dalam pembuatan film tidak akan mungkin melewatkan tahap pengeditan. Sebab, pasti terdiri dari potongan-potongan video yang tidak menyatu sekaligus diperlukan insert suara atau efek pada videonya.

Mulai mengedit dengan memindahkan rekaman ke komputer kemudian unggah file-file. Buatlah daftar kira-kira gambar mana saja yang layak dipakai. Sebab, dalam proses ini mempengaruhi performa sekaligus suasana film yang dihasilkan nantinya.

Salah satu yang perlu diperhatikan dari tahapan ini yaitu dalam pembuatan cut. Usahakan cepat dan melompat-lompat supaya menarik perhatian dan mempercantik suasana film khususnya genre aksi. Sesuaikan dengan genre film Anda dalam tahap pengeditan ini karena kalau tidak tepat akan membuat penonton cepat bosan.

 

Tidak perlu khawatir untuk melakukan pengeditan film. Sebab, dengan menggunakan HP iPhone 13 Anda sudah mendapatkan layanan pengeditan video secara gratis dan pastinya hasilnya mulus sesuai dengan keinginan Anda. Hal ini karena layanan tersebut didukung dengan fitur-fitur lengkap untuk mengedit video.

Bagaimana pembaca sudah dapat dipahami bukan, mengenai langkah atau tahapan membuat film amatir di atas? Perlu diingatkan kembali, kalau Anda keterbatasan peralatan untuk pembuatan film, tidak perlu risau karena solusi praktisnya yaitu dengan menggunakan iPhone 13.

Jadi, sekarang Anda bisa memproduksi film yang tampilannya terkesan profesional dengan menggunakan smartphone besutan Apple tersebut. Apalagi sekarang Anda bisa mendapatkan produk ini secara online di Blibli.

Melakukan pembelian HP iPhone 13 di Blibli tentu saja Anda ditawarkan dengan diskon maupun promo lainnya. Oleh karena itu, segera ikuti saran cara membuat film amatir dari kami di atas dengan menggunakan perangkat pengambilan praktis yaitu itu kamera dari iPhone 13. ***

Foto : https://unsplash.com/photos/CiUR8zISX60

 

 

 

 

 

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News