Next Post

Ketua IDI Majalengka : Telinga Mengeluarkan Semut dan Kertas, Itu Kemungkinan sejenis Kotoran !

dr.hj.Erni Harleni, MARS

MAJALENGKA –

Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Majalengka dr. Hj. Erni Harleni, MARS, angkat bicara terkait penyakit yang diderita Arif Azka (12 tahun).

Seperti diketahui, siswa kelas 1 SMPN ini mengalami penyakit yang terbilang misterius dan sulit diterima akal sehat. Di dalam lubang telinganya, diduga mengeluarkan puluhan semut, dan gulungan kertas berukuran kecil.

Menyikapi hal itu, Ketua IDI Majalengka ini menilai, jika dilihat dari anatomi telinga itu terbagi dalam tiga bagian. Itu terdiri dari telinga luar, tengah, dan bagian dalam. Sedangkan yang bisa kita lihat secara langsung, telinga bagian luar yang ukurannya sekitar 2 cm.

Melihat realitas itu, menurutnya, kecil kemungkinan jika ada semut bisa berkembang biak di dalam telinga, apalagi sampai jumlahnya ratusan. Begitupun dengan adanya puluhan gulungan kertas di saluran telinga-telinga yang tidak memproduksi kertas.

 

“Dugaan saya itu serumen atau sejenis kotoran telinga,” katanya saat dikonfirmasi Sabtu (9/3).

Sementara itu, Arif Azka, saat ini masih meringis kesakitan.Usai menjalani pengobatan alternatif di Tasikmalaya Jawa Barat, belum ada tanda-tanda kondisi Arif membaik. Orang tua Arif, Toto menjelaskan dari hasil observasi awal, kondisi di dalam telinga Arif diketahui terdapat luka dan mengalami peradangan, dikarenakan adanya gesekan antara kertas dan bagian sensitif di dalam telinga kanan Arif. Saat menjalani perawatan di RS Cideres Majalengka beberapa waktu lalu, dokter yang memeriksanya, masih menemukan cukup banyak gulungan kertas. Namun, karena adanya luka, tidak bisa dilakukan penyedotan karena akan menimbulkan rasa sakit.

“Keluarga tetap akan terus berikhtiar baik ke dokter maupun pengobatan alternatif supaya anak saya bisa cepat sembuh,” kata dia Sabtu (9/3). (Oki)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News