Next Post

Mengenal Lebih Dekat Kiprah Yayasan Kesejahteraan Pegawai bank bjb

bjb 60

 

BANDUNG –

Pada tahun 1999, tepatnya tanggal 1 Oktober 1999 merupakan tonggak sejarah pendirian Yayasan Kesejahteraan Pegawai (YKP) bank bjb dengan disahkannya akta pendirian dari notaris pada saat itu yang beralamat di Jalan Kejaksaan No. 10, Bandung.

YKP bank bjb merupakan salah satu bagian yang tak terpisahkan dalam sejarah perjalanan bank bjb yang pada Kamis (20/5/2021) mendatang, genap berusia 60 tahun.

Tujuan awal didirikan YKP bank bjb adalah untuk mengelola bantuan Dana Program Tunjangan Hari Tua (THT) pegawai bank bjb, kegiatan sosial (sumbangan), pendidikan (pengelolaan gedung diklat) dan kesehatan (pengelolaan balai pengobatan dan GOR lapangan tenis).

“Seiring berjalannya waktu, YKP bank bjb dipercaya oleh bank bjb untuk mengelola kegiatan yang bersifat bisnis seperti sewa kendaraan dan tenaga outsourcing untuk memenuhi kebutuhan bank bjb,” kata Pemimpin Divisi Corporate bank bjb, Widi Hartoto Sabtu (15/05/2021).

Pada tahun 2001 YKP bank bjb mulai memberikan bantuan kesehatan bagi para pensiunan bank bjb dengan sumber dana berasal dari sumbangan bank bjb. Meskipun sumbangan yang diberikan dari bank bjb berhenti pada tahun 2004, YKP bank bjb masih memberikan bantuan kesehatan bagi pensiunan sampai saat ini.

Pada tahun yang sama, YKP bank bjb juga mendirikan Sekolah Tinggi melalui pengambilalihan sekolah tinggi Panca Sakti yang berlokasi di Bekasi. Pengalihan kepemilikan ini telah disahkan oleh Menteri Pendidikan pada tahun 2002 dengan perubahan nama menjadi STIE Ekuitas.

Pada mulanya STIE Ekuitas ini ditujukan untuk peningkatan kompetensi di bidang pendidikan bagi pegawai bank bjb yang pada saat itu didominasi oleh lulusan setingkat Sekolah Menengah Atas (SMA).

Dengan berjalannya waktu, STIE Ekuitas semakin berkembang dan menerima mahasiswa dari berbagai kalangan.
Dalam rangka mendukung perkembangan STIE Ekuitas, pada tahun 2004 YKP bank bjb membeli lahan bangunan eks STIEMIK Bandung yang berlokasi di Jalan PHH. Mustopha No.31 Bandung.

YKP bank bjb mengembangkan bangunan STIE Ekuitas yang selesai pada tahun 2008, kemudian kantor YKP bank bjb berpindah alamat di tahun yang sama.

Kemudian pada tahun 2006, YKP bank bjb mengalihkan kegiatan yang bersifat bisnis seperti pengelolaan sewa kendaraan dan tenaga outsourcing kepada PT. Artdeco Sejahtera Abadi (Artdeco).

Artdeco didirikan oleh YKP bank bjb bersama dengan Koperasi Karyawan PT Bank Jabar untuk mengelola kegiatan bisnis yang semula dikelola langsung oleh YKP bank bjb. Pengalihan ini dilakukan sebagai bentuk kepatuhan atas ketentuan Undang Undang Yayasan No. 16 Tahun 2001 yang berbunyi: “Yayasan tidak dapat melakukan kegiatan usaha secara langsung tetapi harus melalui badan usaha yang didirikannya atau melalui badan usaha lain dimana Yayasan menyertakan kekayaannya” .

Dengan pengalihan ini, kegiatan Yayasan hanya berfokus pada pengelolaan bantuan Dana Program THT Pegawai bank bjb, bantuan sosial, kesehatan dan Pendidikan.

Dengan tata kelola yang baik dari para Pembina, Pengurus dan Pengawas, pengelolaan kegiatan di lingkungan YKP bank bjb terus berkembang. Sejak tahun 2011 sampai dengan saat ini, YKP bank bjb kembali dipercaya untuk mengelola bantuan Dana Program THT bank bjb syariah.

7
Selain itu juga YKP bank bjb mengelola bantuan administrasi Layanan Kesehatan Pegawai aktif bank bjb sejak tahun 2012 – 2016 dan dikelola kembali pada tahun 2019 sampai dengan saat ini. (IJnews)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News