Next Post

Peringatan HBA Ke-59, Kejari Kuningan Gelar Pasar Murah Hingga Tanam Pohon

19072019-Peringatan HBA Kejari Kuningan Andri (4)

 

KUNINGAN –

Peringatan Hari Bhakti Adyaksa (HBA) ke-59 Kejaksaan Negeri (Kejari) Kuningan, Jumat (19/7/2019), berlangsung sederhana namun sarat makna. Sebab diisi beragam kegiatan sosial baik santunan anak panti asuhan, donor darah, pasar murah, hingga penanaman pohon.

Usai upacara peringatan, Bupati Acep Purnama beserta Kepala Kejari Kuningan Luchterin Tedjo Sunarno bersama-sama mengikuti kegiatan jalan sehat. Selain itu, juga dilaksanakan goyang senam sehat yang dikemas dengan lagu maumere yang dibawakan langsung Bupati Acep.

Sementara lokasi pasar murah sendiri cukup banyak dimintai warga. Sebab sejumlah kebutuhan pokok seperti telur, minyak goreng, hingga pakaian tersedia dengan harga terjangkau.

Bupati Acep Purnama menyampaikan, ucapan selamat atas peringatan Hari Bhakti Adyaksa kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Kuningan. Semoga adanya peringatan HBA ini, menjadikan refleksi serta evaluasi kinerja selama setahun kebelakang.

“Saya sangat mengapresisi kegiatan ini, selain menyehatkan juga sebagai ajang silaturhmi dengan jajaran FKPD. Sebab kesibukan kita jarang bertemu, Alhamdulilah melalui momen ini kita bisa bersilaturahmi bersama,” ungkapnya.

Sementara Kajari Kuningan Luchterin Tedjo Sunarno SH MH menuturkan, peringatan ini diawali dengan aksi pekan olahraga bersama melalui jalan sehat. Adapula kegiatan penghijauan dengan menanam pohon di sekitaran kantor Kejari.

“Kita juga adakan pasar murah, diharapkan warga dapat memanfaatkan barang kebutuhan sembako dengan harga yang cukup terjangkau. Selain itu, adapula santunan bagi anak-anak panti asuhan dan aksi donor darah,” terangnya.

Dia menyebut, puncak peringatan HBA ini akan berlangsung pada 22 Juli nanti. Momentum ini diharapkan menjadi ruang bagi warga masyarakat agar lebih terbuka, sehingga akan banyak yang lebih mengenal Kejaksaan.

“Sebab kehadiran kami di sini untuk membantu pemerintah daerah setempat, guna kelancaran pembangunan agar bisa berjalan dengan baik. Sehingga dapat dinikmati oleh masyarakat disini,” terangnya. (Andri)

 

 

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News