Next Post

Kalapas Baru Indramayu Pimpin Apel Pagi Perdana: Ingatkan Anggota Selalu Beri Pelayanan Terbaik bagi Warga Binaan

Kalapas Kelas IIB Indramayu baru, Fery Berthoni, pimpin apel perdana pagi. (Foto: Istimewa)
Kalapas Kelas IIB Indramayu baru, Fery Berthoni, pimpin apel perdana pagi. (Foto: Istimewa)

Indramayujeh.com, Indramayu– Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Indramayu, Fery Berthoni, memimpin apel pagi jajaran Lapas Indramayu.

Apel tersebut dilaksanakan di halaman Lapas Indramayu, pada Senin, 17 Februari 2025.

Apel ini merupakan langkah awal dalam melaksanakan tugas sehari-hari dengan tujuan memeriksa kesiapan jajaran dan sarana untuk menyampaikan arahan kepada seluruh jajaran.

Dalam apel ini diikuti oleh seluruh pejabat pengawas, pejabat pelaksana, pejabat fungsional, pelaksana, dan CPNS Lapas Indramayu.

Dalam arahannya, Kalapas Indramayu mengajak seluruh jajaran untuk mendukung program-program yang telah dicanangkan oleh pemerintah.

“Mari kita dukung program-program pemerintah, seperti Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden RI dan program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Fery Berthoni juga mengingatkan atas pelaksanaan arahan dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan.

Diketahui, beberapa program yang menjadi fokus jajaran pemasyarakatan antara lain pemberantasan narkotika dan penipuan dari dalam Lapas/Rutan, program reintegrasi warga binaan, mendukung ketahanan pangan, pendayagunaan warga binaan dalam menghasilkan produk UMKM, serta melaksanakan bakti sosial bagi masyarakat dan keluarga warga binaan yang kurang mampu.

Ia juga berpesan untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada warga binaan dan masyarakat sesuai dengan moto “Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat untuk Masyarakat”. (*)

Selamet Hidayat

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News