Next Post

Harga Sembako di Pasar Tradisional Kuningan Berangsur Turun Pasca Lebaran

Sidak Pasar
Satgas Pangan melakukan sidak terkait harga sembako pada sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Indramayujeh.com, Kuningan – Satgas Pangan melakukan sidak terkait harga sembako pada sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Hasilnya, Tim Satgas Pangan melihat sejumlah harga komoditi pangan kini mulai stabil dan cenderung turun usai lebaran 2023.

Namun khusus harga beberapa jenis sayuran, masih ada kenaikan yakni berkisar Rp500 hingga Rp1 ribu per kilogram. Misalkan saja sayuran jenis kentang yang kini seharga Rp17 ribu/kg, biasanya pedagang menjual dengan harga Rp15 ribu/kg hingga Rp16 ribu/kg.

Termasuk harga telur biasanya pedagang menjual dengan harga Rp23 ribu/kg, namun kini harganya mencapai Rp28 ribu/kg. Meski mengalami kenaikan, namun ketersediaan komoditi bahan pangan di beberapa pasar tradisional masih mencukupi.

Sidak sendiri dilakukan Satgas Pangan Polres Kuningan bersama Diskopdagperin Kuningan. “Jadi untuk ketersediaan bahan pokok di Kuningan masih normal. Namun ada kenaikan berkisar Rp500 sampai Rp1 ribu,” kata Tim Satgas Pangan Polres Kuningan, Iptu Dahroji kepada awak media, Rabu (3/5/2023).

Meski stok komoditi bahan pangan aman, lanjutnya, namun kenaikan harga masih terjadi pada kentang dan telur. “Kenaikan terjadi pada kentang dan telur, untuk harganya naik sekitar Rp1 ribu/kg,” ujarnya.

Kemudian untuk harga daging, Ia menyebut, jika kenaikan harga terjadi pada jenis daging ayam. Sebab sekarang harganya mencapai Rp37 ribu/kg. “Kalau untuk harga daging, hanya ada kenaikan pada daging ayam naiknya Rp500 hingga Rp1 ribu. Kalau daging sapi masih normal di angka Rp130 ribu/kg,” terangnya.

Pihaknya berencana, akan mengadakan pasar murah bersama dinas terkait demi menekan harga komoditi bahan pangan jika terjadi kenaikan signifikan. “Nanti ke depan kita akan koordinasi dengan Diskopdagperin Kuningan, untuk menggelar pasar murah demi menekan harga pangan,” pungkasnya.(*)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News