Next Post

Tingkatkan Iman dan Taqwa, WBP Lapas Indramayu Ikuti Tausiyah

IMG-20240122-WA0034

INDRAMAYU – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Indramayu, mengikuti kegiatan keagamaan atau kerohanian Islam, Tausiyah, Sabtu (20/01/2024).

Dalam kegiatan tersebut, tausiyah disampaikan oleh Ustadz Abdurrahman, S.Ag di dampingi oleh Kepala Lapas Kelas IIB Indramayu, Hero Sulistiyono.

Kegiatan yang dilaksanakan di Mesjid At-Taqwa, Lapas Indramayu ini, bertujuan untuk meningkatkan Iman dan Taqwa, serta mental keagamaan bagi WBP.

“Selain meningkatkan iman & taqwa, Tausiyah ini juga bertujuan untuk membina WBP agar mereka berperilaku baik dan menjadikan agama sebagai pedoman hidupnya,” kata Hero.

Kegiatan keagamaan tausiyah ini juga menjadi bukti bahwa lapas kelas IIB Indramayu, selalu berkomitmen dalam melakukan pembinaan kepada seluruh warga binaannya.

“Kegiatan keagamaan ini merupakan salah satu upaya kami dalam melakukan pembinaan terhadap WBP, agar tumbuh kesadaran untuk memperbaiki kualitas hidup dan mereka dapat hidup lebih baik lagi kedepannya,” tutup Hero.(Sela)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News