Next Post

Berikan 16 Ribu Liter Air Bersih, Polisi Bantu Atasi Krisis Air di Kota Cirebon

Caption : Warga Karyamulya, Kota Cirebon antusias menyambut bantuan air bersih. Foto : Ist
Caption : Warga Karyamulya, Kota Cirebon antusias menyambut bantuan air bersih. Foto : Ist

Cirebon, Indramayujeh.com-Kepolisian Resor (Polres) Cirebon Kota memberikan bantuan 16 ribu liter air bersih kepada warga Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Selasa (5/9/2023). Seperti diketahui, pada musim kemarau kali ini sejumlah wilayah mengalami kekeringan yang mengakibatkan terjadinya krisis air bersih.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto mengatakan kegiatan baksos ini bertujuan untuk memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat yang mengalami kesulitan pada masa musim Kemarau dan kekeringan saat ini.

“Pemberian bantuan air bersih kepada masyarakat ini sebagai wujud bentuk kepedulian Polri Khususnya Polres Cirebon Kota terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan air bersih,” ujarnya usai kegiatan tersebut.

“Air bersih menjadi kebutuhan pokok yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari, dan inisiatif ini diharapkan dapat membantu masyarakat di Lingkungan Kelurahan Karyamulya mengatasi masalah kekeringan,” sambungnya.

Pihaknya juga menyiapkan sebanyak 2 mobil tangki berkapasitas 8 ribu liter air bersih untuk di bagikan kepada masyarakat sekitar

“Total kita siapkan 16 robu liter air bersih untuk di bagikan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan,” katanya.

Di tempat yang sama, Ketua Rw 08 Kelurahan Karyamulya, Aci Samsi mengucapkan terima kasih kepada Kepolisian Khususnya Polres Cirebon Kota yang telah membantu masyarakat sekitar dengan mengadakan baksos pembagian air bersih.

“Saya atas nama warga Kelurahan Karyamulya mengucapkan banyak-banyak terima kasih atas kepedulian dari Polres Cirebon Kota dengan kegiatan sosial berupa membagikan air bersih kepada masyarakat, hal ini sangat bermanfaat bagi kami khususnya warga RW.08 Majasem, Semoga Allah SWT membalas kebaikan pahala atas pemberian bantuan air bersih ini,” ucapnya. (*)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News