Next Post

Honor tak Sesuai Beban Kerja, 165 Petugas Sorlip KPU Kota Cirebon Mengundurkan Diri

Sortir Lipat KPU Kota Cirebon Juan

 

CIREBON

Sebanyak 165 dari 242 orang petugas penyortiran dan pelipatan (sorlip) surat suara di KPU Kota Cirebon mengundurkan diri karena honor yang diterima tidak sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan.

Komisioner KPU Kota Cirebon, Dedi Haerudi mengatakan, pengunduran diri ratusan petugas sorlip terjadi dalam dua hari. Sehingga saat ini menyisakan petugas sorlip sebanyak 77 orang.

“Alasan paling banyak adalah karena besaran honor. Mereka menganggap, honor yang diberikan tidak sebanding dengan waktu dan tenaga yang dikeluarkan,” katanya, Jumat (8/3/2019).

Dia melanjutkan, honor yang diberikan untuk petugas sorlip dalam satu hari kerja dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 16.30 WIB adalah Rp100/lembar dipotong pajak atau Rp96/lembar.

Dia memastikan, honor yang diterima tergantung dari performa kerja petugas itu sendiri. “Honor sudah ada patokannya, tetapi kalau dia rajin dan bisa melipat kertas suara dalam jumlah banyak dalam waktu yang singkat satu hari bisa Rp100.000. Kalau yang biasa saja paling Rp40.000/hari,” terangnya.

Menurutnya, kertas suara yang datang sudah dilipat dua kali dari pabrik, sehingga petugas sorlip hanya melipat sebanyak tiga kali lagi. “Jadi seharusnya lebih mudah, karena di gudang kami ini hanya tinggal finishing saja,” ungkapnya.

Sorlip di KPU Kota Cirebon telah berlangsung sejak Rabu (6/3/2019) kemarin dan ditargetkan selesai dalam satu minggu atau sebelum surat suara gelombang kedua datang.

Surat suara yang didatangkan dari perusahaan percetakan di Kudus, Jawa Tengah itu terdiri dari surat suara pemilihan Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 242.764 dan surat suara Pemilu DPR Dapil Jawa Barat 8 sebanyak 242.764.

Untuk mengejar target yang ditentukan, KPU Kota Cirebon langsung melakukan rekrutmen baru yang kebanyakan dari warga sekitar gudang penyimpanan yakni di Pronggol Kecamatan Lemahwungkuk. (Juan)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News