Next Post

Nina Agustina Naiki Kereta Kencana Saat Kirab Tunggul Menuju Gedung DPRD Indramayu

IMG-20231007-WA0023

INDRAMAYU – Bupati Indramayu Nina Agustina, diarak mengunakan kereta kencana, dalam Kirab Tunggul menuju Gedung DPRD Indramayu, dalam rangka Rapat Paripurna Hari Jadi Indramayu ke 496 Tahun 2023, Sabtu (7/10/2023).

Sepanjang jalan menuju Gedung DPRD Indramayu, Nina Agustina, tidak henti-hentinya tersenyum dan melambaikan tangannya kepada masyarakat yang melihat Kirab Tunggul tersebut.

Selain Bupati Indramayu yang menaiki kereta kencana ada juga dibelakangnya, puluhan Becak hias yang dinaiki unsur Forkompinda dan semua SKPD.

Nina Agustina dalam kesempatannya menyampaikan rasa syukur atas apa yang telah diraih oleh Kabupaten Indramayu di usianya yang ke 496 tahun ini.

” Semoga diusia yang ke 496 tahun ini saya mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk ikut berpartisipasi, dan berkontribusi dalam peningkatan pembangunan daerah,” ucap Nina Agustina.

Nina Agustina, juga berharap kedepannya, Indramayu bisa menjadi daerah terunggul di wilayah Jawa barat. Kerena Indramayu terkenal dengan lumbung padi nasionalnya.

Sementara itu, Bey Machmudin Pj Gubernur Jawa Barat yang turut hadir dalam Kirab Tunggul dan Rapat Paripurna hari jadi Indramayu ke 496 mengatakan banyak potensi yang harus lebih digali oleh Kabupaten Indramayu.

” Kabupaten Indramayu mempunyai banyak potensi yang harus lebih digali agar kesejahteraan masyarakatnya bisa meningkat, baik itu disektor Pertanian, Perikanan dan yang lainnya. Semoga diusia yang ke 496 tahun ini makin maju dan terus berkembang,” terang Bey Machmudin.

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News